Saturday, January 17, 2015

#1Day1Dream: Having a Party Decoration Company

Pic from here.
Perkiraan Pencapaian: Tahun 2016

Konon, ketika alam bawah sadar kita menginginkan sesuatu teramat sangat, semesta membantu kita untuk meraihnya. Atau setidaknya menunjukkan jalan kesana. Bagi saya, hal itu adalah kesempatan memiliki penghasilan. Saya percaya rezeki bisa datang dari mana saja, atau mungkin dititipkan Allah ke siapa saja. Tapi setelah terbiasa punya uang sendiri sejak sekitar pertengahan masa kuliah, tidak berpenghasilan selama hampir tiga bulan itu cukup mengganggu saya. 

Anyway, tenang saja. Saya tetap bersyukur bahwa ketika kemampuan tersebut sedang ‘dikurangi’ dari saya, Allah benar-benar menitipkannya ke orang-orang terdekat saya. Jadi.. Tolong didoakan agar mereka ikhlas membaginya kepada saya, hehehe. 

Salah satu alternatif untuk menghasilkan uang, selain bekerja di kantor, adalah dengan berbisnis. Jujur, saya sudah mencoba beberapa jenis usaha yang sepertinya belum menunjukkan tanda-tanda keberhasilan. Jadi kemarin sepanjang tahun 2014, saya maju-mundur mikirin…apa iya jangan-jangan saya ga cocok jualan? Padahal, kerjaan saya di kantor waktu itu jelas-jelas jualan. Aneh kan? Apa mungkin bosen jualan terus? Atau bisa jadi gengsi kalau media jualannya ‘konvensional’ dan ‘tradisional’? Ah, bermacam-macam pikiran saya sepanjang tahun 2014.

Saya paham kalau ada banyak orang diluar sana akan berpikir, “tapi saya ga bakat jualan”. Gini ya manteman, apapun yang kita kerjakan, kita pasti sedang jualan. Jual ide minimal, atau rata-rata juga jual diri – ups, maksudnya jual skill kita. Kalau apapun yang dijual itu dikonversikan menjadi sebuah produk dalam bentuk nyata, kok tiba-tiba semua orang mundur teratur. Nah, ini juga ngomongnya sambil bercermin. Gimana, prim? Udah ketemu jawabannya? :)))

Tapi, kembali ke masalah alam semesta diatas, lucunya akhir-akhir ini saya banyak diketemukan sama teman-teman saya yang berani jualan – baik produk mereka sendiri ataupun bukan. Rata-rata ga selalu berhasil di tahun-tahun pertama kok. Ada yang masih merintis, ada yang sudah balik modal, ada yang mulai dapat laba yang lumayan; dan ada juga yang baru gagal dan mau mencoba lagi. Yang terakhir yang biasanya membuat saya tercengang, karena saya jelas tidak seberani mereka.

Teman-teman saya ini banyak yang memotivasi saya: dalam hidup, sukses-gagal itu biasa. Kalau gagal hari ini, kita coba lagi besok, lusa, dan seterusnya. Kita ga pernah tahu kapan Allah akan melimpahkan kesuksesan itu tapi Dia mau lihat usaha kita. Dan toh, memang kita yakin bahwa Allah Maha Pemberi Rezeki. Makanya ga ada cerita seseorang yang benar-benar kismin sampai ga ada apapun yang bisa dimakan, ga ada yang ngebantuin sama sekali. Pasti akan ada bantuan. 

So, saya sedang mengumpulkan keberanian, modal, dan juga lagi cari-cari ide. Tahun 2013, saya pernah punya rencana untuk bikin EO untuk pesta ulang tahun anak-anak. But I was too busy with my job and my partner candidate was busy with her kids who just entered the kindergarten. Ada kemungkinan saya akan menggarap konsepnya lagi tahun ini atau tahun depan. 

Ide kedua, yang masih dipertentangkan dalam hati saya adalah, fashion line untuk muslimah. Saya pernah bikin label, dan kekurangan saya waktu itu adalah tidak fokus. Jadi susah ngurusnya deh. Saya juga harus mengakui kalau fashion itu sebenarnya bukan passion saya. Tapi, saya tahu pasarnya berpotensi, dan sandang merupakan kebutuhan dasar manusia. So maybe I will collaborate with somebody who is more passionate than me. 

Target saya, lulus S2 tahun 2016, saya sudah harus punya satu usaha. Kalau bisa sih, saat itu sudah punya pekerja, meski baru 1-2 orang pekerja tidak masalah. Semoga tahun ini saya punya kesempatan untuk belajar lagi, dan benar-benar dapat modal untuk menjalankannya. Amiiin. 

Lots of love,
Prima

1 comment:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...