Wednesday, January 28, 2015

#1Day1Dream: Erny Kurniawati

Pic from here.

Hai Erny!
Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk bertemu denganku di sela-sela jadwalmu yang padat #cieh

Orang bisa bilang ini aneh, tapi nyatanya setelah ketemu beberapa orang, aku semakin percaya kalau orang-orang yang hanya berkenalan lewat online, bisa jadi lebih dekat daripada yang sudah bertatap muka bertahun-tahun. Tapi kalau aku sih ga berharap lebih dekat lagi, nanti ada yang marah :)))))

Anyway, ga nyangka kalau cerita hidupmu luar biasa. I was thinking that you are a happy-go-lucky girl. Tapi setelah denger ceritamu, wow, aku kagum sekali. You are doing a very good job in balancing campus life and working. Trust me, it is indeed uneasy. Aku pernah bekerja sebagai penyiar radio selama setahun di masa kuliah. Dan meskipun jadwalnya amat sangat fleksibel, tetap saja aku merasa kewalahan. Untung ada tukang ojek pacar (saat itu, sekarang sudah jadi mantan) :p

So, kalau aku boleh memberi saran (boleh ga boleh tetep aku kasih, haha), yang pertama: try to enjoy the show. Seperti kamu bilang ke aku, you are lucky to get everything that you have now. Don’t just take it for granted. Kamu dikaruniakan kesempatan untuk tidak hanya belajar – tapi mempraktikkan apa yang kamu pelajari. Ga semua mahasiswa punya kesempatan, dan kekuatan, untuk menjalaninya. Jadi Allah sudah kasih kamu karunia yang sangat besar sekali.

Yang kedua, make time for me-time. It helps you to keep sane. Mungkin jogging di pagi hari, mungkin bersepeda di akhir minggu, mungkin membaca buku favorit. Oya, idemu untuk bikin 1 Bulan 1 Buku brilian banget! Sangat realistis dan memotivasi. Semoga makin banyak yang ikutan ya.

Yang ketiga, set your priority. We can’t please everybody so the most important thing here is, we are happy with our decision. Dalam perjalanan hidup kita memang terkadang harus mengorbankan sesuatu – pasti ga enak -  tapi ingat tujuan utamamu. Jangan hanya lihat apa yang terjadi hari ini, tapi bayangkan apa yang kamu dapatkan di masa depan. Sulit? Ya iyalah. Kalau sukses itu gampang, motivational speaker ga laku. LOL.

Aku rasa udah kebanyakan. Takutnya semakin banyak nasihat yang aku berikan, terus ada penerbit yang baca, aku disuruh gantiin Merry Riana. Kan aku ga bisa nge-blog lagi #eaaa

Once again, remember: be happy ;)

Lots of love,
Prima

***Untuk membaca blog Erny, click here.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...