Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan malaikat-Nya (memohonkan ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman. [Al Ahzab (33): 43]
*****
Assalamu'alaikum saudara-saudariku,
Kali ini saya, melalui blog Prima, mengisi kolom Sister to Sister dengan satu cerita spesial. Mungkin bagi teman-teman yang membacanya akan terasa biasa saja, tapi bagi saya yang mengalami sendiri, saya selalu merasa bahwa saya sangat-sangat disayang oleh Allah. Maka dari itu, saya ingin sekali membagi cerita ini kepada lebih banyak orang.
Betapapun saya telah berlumur dosa, Allah masih memberikan waktu, dan terlebih lagi, melimpahkan kekuatan agar saya berani melangkah ke arah kehidupan yang lebih baik. Hijrah, kata Prima.